Kepramukaan

“Berakhlak Mulia, Berkarakter, Unggul Prestasi, Cinta Lingkungan, dan Berbudaya.”

Kepramukaan

            Dalam rangka mewujudkan visi misi SD Negeri Kembang, yaitu mewujudkan peserta didik yang Berakhlak mulia, Berkarakter, Unggul dalam Prestasi cinta lingkungan dan berbudaya, maka pada hari Jumat-Sabtu (12-13 Agustus 2022) Adik-adik Penggalang SD Negeri Kembang bersama Kakak-Kakak Pembina tangguh, melaksanakan kegiatan Kepramukaan Menyenangkan.

            Pengawas SD Kapanewon Nanggulan, Ibu Siwi Sugiharti Retnaningsih, S.Pd memberikan motivasi dan penguatannya untuk kegiatan kali ini. Beliau memberikan pencerahan bahwa bentuk kegiatan semacam ini akan lebih baik jika dilaksanakan rutin, sehingga kontinuitas sekolah dalam rangka pembentukan karakter peserta didik akan selalu terjaga.

            Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memupuk karakter baik bagi Peserta Didik SD Negeri Kembang, antara lain sikap Disiplin, Kemandirian, Gotong Royong, Kerjasama, Cinta sesama, Peduli pada sesama dan lingkungan, dalam rangka mewujudkan Profil Pelajar Pancasila, demikian diungkapkan Kamabigus SD Negeri Kembang, Puji Murniati, S.Pd.

            Banyak sekali kegiatan yang dilaksanakan antara lain, ketrampilan mendirikan tenda, ketrampilan tali-temali, mengenal sandi dan morse, mencari jejak, pentas seni, dan juga permainan yang menggugah minat untuk pengembangan diri agar betul-betul menjadi peserta didik yang berkualitas, seperti diutarakan oleh Kak Marsih dalam kegiatan Perkemahan kali ini.

            Sebenarnya kegiatan ini kami laksanakan sebagai upaya menyongsong peringatan Hari Pramuka yang ke 61, memaknai perjuangan Para Pandu Pramuka sesuai dengan kegigihan mereka. Sangatlah mengesankan dan bermakna , dikarenakan kegiatan ini terjalin berkat kolaborasi antara Sekolah, PTK dan juga stakeholder setempat. Bapak Dukuh Pundak Tegal dengan keramahannya bersama warga dan juga Paguyuban Ortu SD N Kembang selalu mendukung dan memotivasi kegiatan yang dilaksanakan sekolah.

            Semoga kolaborasi yang indah ini selalu terjaga secara harmonis, sehingga semua program-program sekolah SD Negeri Kembang dapat terlaksana dengan lancar, mampu menggapai visi misi yang dicanangkan bersama oleh seluruh entitas SD Negeri Kembang.

Trimakasih Kakak-kakak Pembina HebatKu … (Kak Dewi, Kak Eni, Kak Windy, Kak Anik, Kak Marsih, Kak Was, Kak Lys, Kak Santosa, Kak Rina, Kak Har, Kak Yasin)

Semangat adik-adik Penggalang, …Kembang…Kembang… Yesss…Yesss… Yesss…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *